
Ini pertandingan krusial dalam menentukan siapa di antara mereka yang bakal finis di posisi dua dan lolos otomatis ke Liga Champions musim depan. Dirangkum dari FourFourTwo, berikut sejumlah statistik menarik terkait derby di Stadio Olimpico ini:
Ini akan menjadi Derby della Capitale ke-142 di Serie A (Roma unggul head-to-head dengan 48 kemenangan, sedangkan Lazio 36.)
Dari 141 bentrokan di Serie A sebelum ini, hasil imbang adalah yang paling sering muncul (57 kali).
Roma tak terkalahkan dan empat pertemuan terakhir melawan Lazio di Serie A (M1 S3). Sebelum itu, Lazio menang tiga derby secara beruntun.
Hanya pernah ada satu skor 0-0 dalam pertemuan terakhir mereka di Serie A.
Derby terakhir dengan Lazio sebagai tuan rumah berkesudahan imbang (Februari 2014). Sebelum itu, Lazio menang enam kali dan Roma sebagai tamu menang tiga kali.
Lazio hanya pernah sekali gagal mencetak gol dalam 14 laga terakhirnya di Serie A.
Akhir pekan kemarin, gol Santiago Gentiletti tercatat sebagai gol pertama oleh bek Lazio di Serie A musim ini.
Roma merupakan satu dari dua tim yang paling sedikit kebobolan gol babak kedua di Serie A musim ini (11 gol).
Francesco Totti adalah pemegang rekor gol terbanyak dalam sejarah derby Roma. Sejauh ini, kapten Roma tersebut sudah mengemas 11 gol dalam 35 bentrokan melawan sang rival sekota. (bola/gia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 21 Mei 2015 15:07
-
Liga Italia 21 Mei 2015 13:08
-
Liga Italia 21 Mei 2015 10:19
-
Liga Italia 20 Mei 2015 19:01
-
Liga Inggris 20 Mei 2015 10:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:15
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 11:13
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:08
-
Otomotif 21 Maret 2025 11:00
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 11:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...