Data dan Fakta Serie A: Juventus vs AS Roma

Data dan Fakta Serie A: Juventus vs AS Roma

Bola.net - - Peringkat 2 Juventus akan menjamu peringkat 4 AS Roma pada giornata 18 Serie A 2017/18, Minggu . Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi grande partita di Allianz Stadium ini.

  • Juventus selalu menang dalam 7 laga kandang terakhirnya melawan Roma di semua kompetisi.

  • Juventus mencatatkan 5 clean sheet dalam 7 laga kandang terakhirnya melawan Roma di semua kompetisi.

  • Juventus selalu menang dengan margin 1 gol dalam 2 laga kandang terakhirnya melawan Roma di Serie A.

  • Juventus tak terkalahkan dalam 37 dari 38 laga kandang terakhirnya di Serie A.

  • Juventus tak terkalahkan (M3 S1) dan tak kebobolan dalam 4 laga terakhirnya di Serie A.

  • Juventus tak terkalahkan (M3 S1) dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A.

  • Top scorer Juventus di Serie A musim ini: Paulo Dybala (12 gol).

  • Roma memenangi 16 dari 20 laga terakhirnya di Serie A.

  • Roma tak terkalahkan dalam 9 laga terakhirnya di Serie A (M7 S2).

  • Roma belum terkalahkan dalam laga-laga tandangnya di Serie A musim ini (M5 S2), mencetak 13 dan cuma kebobolan 3.

  • Roma selalu imbang dalam 2 laga tandang terakhirnya di Serie A, 1-1 vs Genoa dan 0-0 vs Chievo.

  • Top scorer Roma di Serie A musim ini: Edin Dzeko (8 gol).

Rekor pertemuan kedua tim (c) TransfermarktRekor pertemuan kedua tim (c) Transfermarkt

Berikutnya, akhir Desember nanti, Juventus akan main tandang lawan Hellas Verona. Sementara itu, Roma akan menjamu Sassuolo di Stadio Olimpico.(bola/gia)