
Inter bakal lebih termotivasi dalam pertandingan ini karena mereka mengejar posisi lolos ke Eropa. Sementara itu Chievo sudah aman dari degradasi namun tak punya kas ke Eropa musim depan. Berikut kami sajikan data dan fakta pertandingan antara Inter Milan melawan Chievo.
Inter sangat subur saat menghadapi Chievo. Mereka hanya gagal mencetak gol sekali dalam 25 pertemuan terakhir.
Inter mencatatkan lima clean sheet dalam delapan pertandingan terakhir melawan Chievo.
Satu-satunya kemenangan Chievo atas Inter di Meazza terjadi pada 2001.
Inter sudah mengoleksi tiga kemenangan dan dua hasil imbang dalam lima laga terakhir Serie A.
Inter mencatatkan kemenangan kandang atas Roma setelah empat kali laga kandang tanpa pernah menang.
Meski hanya mencetak masing-masing satu gol dalam empat laga terakhir, Chievo sudah mendapat dua kemenangan dan dua hasil imbang.
Tengah pekan lalu, Lukas Podolski mencatatkan gol pertamanya di Serie A.
Mauro Icardi mencetak delapan dari 16 gol terakhir Inter di kandang.
Andrea Ranocchia sudah mengemas tiga gol melawan Chievo.
Riccardo Meggiorini sudah mengemas tiga gol melawan Inter, lebih banyak dari klub lain.
Alberto Paloschi sudah terlibat dalam lima dari tujuh gol terakhir Chievo. Ia mencetak empat gol serta membuat satu assist. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 9 Maret 2015 15:05
-
Liga Italia 9 Maret 2015 11:11
-
Open Play 9 Maret 2015 06:40
-
Galeri 8 Maret 2015 23:39
-
Open Play 8 Maret 2015 23:35
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...