Data dan Fakta Serie A: Inter Milan vs Bologna

Data dan Fakta Serie A: Inter Milan vs Bologna
- Peringkat 5 Inter Milan akan menjamu peringkat 7 pada giornata 6 Serie A 2016/17, Minggu (25/9). Inter pantas lebih diunggulkan untuk menang.


Dirangkum dari berbagai sumber, berikut data dan fakta menarik yang melatarbelakangi partai di Giuseppe Meazza ini.


  • Inter memenangi 8 dari 10 laga kandang terakhirnya di Serie A.

  • Bologna tak pernah menang dalam 9 laga tandang terakhirnya di Serie A.

  • Inter selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di Serie A.

  • Bologna selalu mencetak minimal 1 gol dalam 5 laga yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini.

  • Di Serie A musim ini, Inter dan Bologna sama-sama telah mencetak 7 gol.

  • Di Serie musim ini, Inter baru kebobolan 5 gol, sedangkan Bologna sudah kemasukan 9.

  • Mauro Icardi (6 gol) sementara adalah pemain tertajam Inter di Serie A musim ini.


Simone Verdi (3 gol), Mattia Destro (2 gol) dan Ladislav Krejci (3 assist) adalah tiga pemain Bologna yang harus diwaspadai oleh Inter dalam laga ini. [initial]


 (bola/gia)