Data dan Fakta Serie A: Empoli vs Inter Milan

Data dan Fakta Serie A: Empoli vs Inter Milan
Icardi rayakan golnya bersama rekan-rekannya (c) AFP
- Inter Milan akan berkunjung ke markas untuk melanjutkan kompetisi Serie A pekan ke-18. Pertemuan ini akan berlangsung pada hari Kamis (07/01) besok pukul 00.00 WIB.


Berikut ini data dan fakta pertemuan antara kedua tim:

  • Empoli hanya bisa mendapat satu poin dari enam pertemuan di liga melawan Inter Milan.

  • The Tuscans--julukan Empoli-- selalu gagal mencetak gol di tiga laga terakhir melawan Inter Milan di kandang.

  • Empoli baru saja menang empat kali berturut-turut di Serie A dan catatan ini merupakan rekor baru.

  • Empoli gagal mencetak gol saat melawan Frosinone bulan September lalu. Tapi setelah itu, Empoli selalu mencetak gol di 11 pertandingan selanjutnya di liga.

  • Inter mengakhiri tahun 2015 dengan dua kemenangan dan dua kekalahan dari empat pertandingan.

  • Empoli adalah tim paling banyak kebobolan melalui sundulan (8 gol) sementara Inter belum pernah kebobolan dengan cara tersebut.

  • Di tiga musim terakhir, Inter hanya bisa mendapatkan satu poin di pertandingan awal tahun setelah jeda natal.

  • Piotr Zielinski selalu memberikan assist pada Massimo Maccarone di dua laga terakhir.

  • Icardi baru saja mencetak dua gol berturut-turut pertama kalinya musim ini dan dia mencetak empat gol di empat pertandingan terakhir.

Baca prediksi skor antara Empoli vs Inter Milan di sini.
 (opta/shd)