Data dan Fakta Serie A: Empoli vs AC Milan

Data dan Fakta Serie A: Empoli vs AC Milan
(c) Bola.net

- Tim promosi Empoli akan menjamu AC Milan pada giornata 6 Serie A 2018/19, Jumat (28/9). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Stadio Carlo Castellani ini.

Terakhir kali melawan Milan tempat ini, pada musim 2016/17, Empoli tumbang 1-4. Empoli mencetak satu gol lewat Riccardo Saponara, sedangkan Milan menang melalui dua gol Gianluca Lapadula, satu gol Suso dan bunuh diri Andrea Costa. Namun Empoli bisa membalas kekalahan itu dengan kemenangan 2-1 di San Siro.

Empoli hanya menang sekali dalam tujuh laga terakhirnya melawan Milan di Serie A (M1 S3 K3).

Empoli belum pernah menang dalam laga-laga kandangnya melawan Milan di Serie A (S6 K6).

Dalam dua laga kandang yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini, Empoli menang 2-0 vs Cagliari dan kalah 0-1 vs Lazio.

Empoli tanpa kemenangan dalam empat laga terakhirnya di Serie A (S1 K3).

Empoli selalu kalah dalam dua laga terakhirnya di Serie A, yakni 0-1 vs Lazio (kandang) dan 1-3 vs Sassuolo (tandang).

Empoli mencetak empat gol dan kebobolan enam gol dalam lima laga yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini. Empat gol Empoli itu dicetak oleh Francesco Caputo (2), Rade Krunic dan Samuel Mraz.

Milan selalu mencetak dua gol atau lebih dalam empat laga tandang terakhirnya melawan Empoli di Serie A.

Milan tak terkalahkan dalam empat laga terakhirnya di semua kompetisi (M2 S2).

Milan tanpa kemenangan dalam dua laga tandang yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini: kalah 2-3 vs Napoli dan imbang 1-1 vs Cagliari.

Milan mencetak tujuh gol dan kebobolan tujuh gol dalam empat laga yang sudah mereka mainkan di Serie A musim ini. Tujuh gol Milan itu dicetak oleh Gonzalo Higuain (2), Giacomo Bonaventura (2), Patrick Cutrone, Davide Calabria dan Franck Kessie.