Data dan Fakta Serie A: Chievo vs AC Milan

Data dan Fakta Serie A: Chievo vs AC Milan
- Peringkat 6 AC Milan akan mengunjungi markas peringkat 5 di giornata 8 Serie A 2016/17, Senin (17/10). Milan tak pernah menang dalam tiga lawatan terakhirnya ke kandang Flying Donkeys.


Berikut beberapa data dan fakta menarik yang melatarbelakangi partai di Stadio Marc'Antonio Bentegodi ini.


  • 3 Lawatan terakhir Milan ke kandang Chievo di Serie A selalu berkesudahan imbang dengan skor 0-0.

  • Chievo tak terkalahkan dalam 11 laga kandang terakhirnya di Serie A.

  • Milan cuma pernah kalah dua kali dalam 28 pertemuan melawan Chievo di Serie A (M20 S6).

  • Milan tak terkalahkan dalam 19 laga terakhir melawan Chievo di Serie A (M16 S3).

  • Kemenangan terakhir atas Milan di Serie A didapatkan Chievo pada Desember 2005.

  • Chievo tak sekalipun mencetak gol dalam 7 laga terakhirnya melawan Milan di Serie A: 701 menit sejak gol terakhir Flying Donkeys ke gawang Rossoneri.

  • Terakhir kali Chievo mengumpulkan 13 poin per giornata 7 adalah pada musim 2004/05; rekor mereka adalah 16 poin di musim 2001/02.

  • Milan tak terkalahkan dalam 4 laga terakhirnya di Serie A (M3 S1) - terakhir kali Rossoneri membukukan unbeaten lima laga adalah pada bulan Februari silam.

  • Chievo telah mencetak 5 gol di periode 15 menit akhir pertandingan, terbanyak di Serie A musim ini.

  • Lucas Castro terlibat langsung dalam 4 dari 6 gol terakhir Chievo (2 gol, 2 assist) - dia sudah pernah mencetak gol ke gawang Milan, untuk Catania pada Desember 2013.

  • Milan hanya mencetak 1 gol dalam 181 menit permainan tanpa M'Baye Niang, 11 gol dalam 498 menit dengan dia di lapangan (rata-rata 1 gol per 45 menit).


Satu gol yang dicetaknya untuk Milan ketika menang 4-3 atas Sassuolo pada giornata 7 menjadikan Manuel Locatelli pencetak gol termuda di Serie A musim ini. Sejak musim 2010/11, pemain-pemain Italia yang lebih muda dari Locatelli yang mencetak gol di Serie A adalah Romagnoli (2013 dengan AS Roma) dan Jose Mauri (2014 dengan Parma). [initial]


 (bola/gia)