Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Venezia

Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Venezia
Liga Italia/Serie A: AS Roma vs Venezia (c) Bola.net

Bola.net - AS Roma akan menjamu tim promosi Venezia pada pekan ke-37 Serie A 2021/22, Minggu 15 Mei 2022. Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan Liga Italia di Stadio Olimpico ini.

Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, pada pekan ke-12, Roma kalah 2-3 di kandang Venezia. Tiga gol Venezia dicetak Mattia Caldara, Mattia Aramu (penalti), dan David Okereke. Dua gol Roma dicetak oleh Eldor Shomurodov dan Tammy Abraham. Waktu itu, Venezia masih dilatih Paolo Zanetti. Sekarang Venezia dilatih Andrea Soncin.

Dalam laga kandang terakhirnya melawan Venezia di Serie A, pada musim 2001/02, Roma menang tipis 1-0 lewat gol tunggal Diego Fuser dari assist Gabriel Batistuta.

Roma selalu menang tanpa kebobolan dalam 4 laga kandang terakhirnya melawan Venezia di Serie A.

1 dari 3 halaman

Statistik AS Roma

Statistik AS Roma

Tammy Abraham (c) AP Photo
  • AS Roma di Serie A 2021/22 sejauh ini: M17 S8 K11 (gol 55-42).
  • Rekor kandang AS Roma di Serie A 2021/22 sejauh ini: M10 S5 K3 (gol 25-15).
  • Gol terbanyak untuk AS Roma di Serie A 2021/22 sejauh ini: Tammy Abraham (15).
  • Assist terbanyak untuk AS Roma di Serie A 2021/22 sejauh ini: Jordan Veretout (8).
  • Roma tanpa kemenangan dalam 4 laga terakhirnya di Serie A (M0 S2 K2).
  • Roma tak terkalahkan dalam 7 laga kandang terakhirnya di Serie A (M4 S3 K0).
  • Roma mencatatkan 5 clean sheet dan cuma kebobolan total 3 gol dalam 7 laga kandang terakhirnya di Serie A.
  • 5 Laga kandang terakhir AS Roma di Serie A (S-M-M-M-S): 2-2 vs Verona, 1-0 vs Atalanta, 3-0 vs Lazio, 2-1 vs Salernitana, 0-0 vs Bologna.
2 dari 3 halaman

Statistik Venezia

Statistik Venezia

Thomas Henry (c) AP Photo
  • Venezia di Serie A 2021/22 sejauh ini: M6 S7 K23 (gol 33-68).
  • Rekor tandang Venezia di Serie A 2021/22 sejauh ini: M3 S3 K12 (gol 12-30).
  • Gol terbanyak untuk Venezia di Serie A 2021/22 sejauh ini: Thomas Henry (9).
  • Assist terbanyak untuk Venezia di Serie A 2021/22 sejauh ini: Mattia Aramu (4).
  • Venezia cuma menang 2 kali dalam 23 laga terakhirnya di Serie A (M2 S4 K17).
  • Venezia selalu kalah dalam 6 laga tandang terakhirnya di Serie A.
  • Venezia selalu kalah dengan margin 1 gol dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A.
  • 5 Laga tandang terakhir Venezia di Serie A (K-K-K-K-K): 0-1 vs Lazio, 0-1 vs Spezia, 0-1 vs Fiorentina, 1-2 vs Juventus, 1-2 vs Salernitana.