Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Bologna

Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Bologna
AS Roma (c) AFP
- AS Roma bakal memaksakan peluang mereka menggeser Napoli dengan membekuk Bologna di Stadion Olimpico, Selasa (12/4) dini hari. Kondisi kontras dengan tim tamu membuat Roma diunggulkan menjadi pemenang.


AS Roma hanya kalah sekali pada 14 pertemuan terakhir melawan Bologna (7 menang dan 6 imbang). Sementara Bologna gagal mencetak gol di 5 dari 6 laga terakhir mereka di pentas Serie A.


Terakhir kali Roma gagal mencetak gol ke gawang Bologna di pentas Serie A terjadi pada Desember 1999 (Bologna menang 1-0). Sejak saat itu Giallorossi sudah mencetak total 49 gol di 24 pertandingan. Berikut data dan fakta lainnya.

  • 4 Pertandingan terakhir antara Roma menghadapi Bologna di Serie A terjadi total 16 gol (rata-rata terjadi 4 gol per laga).

  • Bologna belum pernah menang di 6 laga terakhir mereka di pentas Serie A (3 imbang dan 3 kalah). Dalam periode tersebut, mereka hanya mencetak 1 gol dan menelan kekalahan di 3 laga terakhirnya.

  • Giallorossi memenangkan 9 dari 12 laga Serie A di bawah asuhan Spalletti, 2 laga lainnya berakhir imbang dan sekali kalah. Dalam periode tersebut, Roma berhasil mencetak total 30 gol, atau 5 kali lebih banyak dibandingkan tim Serie A lainnya.

  • Giallorossi menjadi tim yang paling banyak mencetak gol di 30 menit pertama di Serie A musim ini.

  • Roma menjadi tim dengan selisih gol paling banyak di pentas Serie A musim ini (18 gol). [initial]

     

  (bola/mac)