Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Benevento

Data dan Fakta Serie A: AS Roma vs Benevento

Bola.net - - Peringkat 5 AS Roma akan menjamu tim juru kunci Benevento pada giornata 24 Serie A 2017/18, Senin (12/2). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Stadio Olimpico ini.

  • Roma tak pernah mencetak lebih dari 1 gol di tiap laga dalam 9 laga terakhirnya di Serie A.

  • Setelah melalui 6 laga tanpa kemenangan di Serie A (S3 K3), akhir pekan kemarin Roma menang 1-0 saat tandang ke Verona.

  • Roma tanpa kemenangan dalam 3 laga kandang terakhirnya di Serie A, seri 1-1 vs Sassuolo, lalu kalah 1-2 vs Atalanta dan 0-1 vs Sampdoria.

  • Gol terbanyak untuk Roma di Serie A musim ini: Edin Dzeko (10 gol).

  • Assist terbanyak untuk Roma di Serie A musim ini: Stephan El Shaarawy (4 assist).

  • Benevento baru meraih 7 poin di Serie A musim ini (M2 S1 K20), mencetak 13 gol dan sudah kebobolan 51.

  • Benevento tak mampu mencetak gol dalam 8 dari 10 laga tandang terakhirnya di Serie A.

  • Benevento selalu kalah dalam 3 laga terakhirnya di Serie A.

  • Benevento tak mampu mencetak gol dalam 3 laga terakhirnya di Serie A.

  • Benevento selalu kebobolan minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya di Serie A.

  • Gol terbanyak untuk Benevento di Serie A musim ini: Massimo Coda (3 gol).

  • Assist terbanyak untuk Benevento di Serie A musim ini: Danilo Cataldi (3 assist).

Rekor pertemuan kedua tim (c) TransfermarktRekor pertemuan kedua tim (c) Transfermarkt

Pada pertemuan pertama di Serie A musim ini, Roma menang telak 4-0 di kandang Benevento. Roma memenangi laga giornata 5 tersebut lewat dua gol Edin Dzeko serta bunuh diri Fabio Lucioni dan Lorenzo Venuti.