Data dan Fakta: Juventus vs Parma

Data dan Fakta: Juventus vs Parma
Sebastian Giovinco. (c) AFP
Bola.net - Berikut ini adalah data dan fakta laga giornata 1 Liga Italia Serie A antara Juventus vs Parma untuk dini hari nanti, Minggu (26/8).

  • Sebastian Giovinco musim lalu mencetak 15 gol menjadi top skor bagi Parma. Salah satunya ia cetak ke gawang Juventus di pekan perdana musim lalu.

  • Juventus hanya sekali gagal meraup poin penuh di 10 laga terakhir mereka musim lalu. Kejadian itu tercipta saat bermain seri 1-1 lawan Lecce.

  • Pelatih Juventus Antonio Conte diskorsing 10 bulan, dan upaya bandingnya masih ditolak hingga hari ini.

  • Giovinco dan Amauri musim lalu satu tim di Parma, duet itu mengakhiri musim Gialloblu dengan 7 kemenangan beruntun.

  • Pemain masuk di Juventus sejauh ini: Giovinco (Parma), Asamoah (Udinese), Isla (Udinese), Leali (Brescia), Lucio (Inter), Pogba (Manchester United), Boakye (Sassuolo), Gabbiadini (Atalanta).

  • Pemain keluar di Juventus sejauh ini: Manninger (end of contract), Del Piero (end of contract), Grosso (end of contract), Borriello (end of loan – Roma), Pasquato (Udinese), Elia (Werder Bremen), Chibsah (Parma), Krasic (Fenerbahce), Estigarribia (Sampdoria), Felipe Melo (Galatasaray), Gabbiadini (Loan-Bologna).

  • Pemain masuk di Parma sejauh ini: Belfodil (Lyon), Ninis (Panathinaikos), Pabon (Nacional Medellin), Paonessa (Bologna), Dellafiore (Novara), Amauri (Juventus), Brandao (Siena), Parolo (Cesena), Fideleff (Napoli), Acquah (Palermo), MacEachen (Penarol), Rosi (Roma).

  • Pemain keluar di Parma sejauh ini: Giovinco (Juventus), Danilo Pereira (Roda), Rispoli (Padova), Nwanko (Padova), Okaka (end of loan – Roma), Floccari (end of loan - Lazio), Valiani (Siena).

 (bola/lex)