Dalam Pantauan Inter dan Juve, Icardi tak Peduli

Dalam Pantauan Inter dan Juve, Icardi tak Peduli
Mauro Icardi. © AFP
Bola.net - Wonderkid Sampdoria, Mauro Icardi mengaku tak terlalu memikirkan ketertarikan dua raksasa Serie A, Juventus dan Internazionale terhadap dirinya. Ia lebih memilih untuk fokus bersama klubnya saat ini.

Rivalitas sengit Juve dan Inter tak hanya di lapangan hijau saja, bahkan hingga perburuan pemain, kedua klub tersebut juga kerap bentrok. Kali ini Icardi, didikan La Masia - Barcelona, tengah dalam pengamatan mereka.

Namun situasi ini berbanding terbalik dengan pemain yang bersangkutan. Ia mengaku tak terlalu memusingkan rumor tersebut, dan hanya fokus menampilkan performa terbaik untuk La Samp -sebutan Sampdoria-.

"Jujur, saya tak memikirkan minat dari Juve dan Inter. Saya juga tak memiliki masalah di Sampdoria, yang saya pikirkan cuma bekerja dengan giat," ujar Icardi seperti dilansir Sky Sport Italia.

"Saya hanya ingin meningkatkan performa dan tetap mencetak gol sebanyak mungkin. Gol ke gawang Juve sangat berkesan, karena penting bagi pemain muda seperti saya untuk unjuk gigi di partai besar," pungkasnya.[initial]

ModernFootball - 10 Aksi Pesepakbola di Dunia Advertising  (sky/rdt)