
Bola.net - - Kerugian AC Milan terbilang cukup masif. Salah satu media Italia mengetahui bahwa peraih tujuh gelar Liga Champions tersebut sudah mencatatkan kerugian lebih dari 400 juta euro dalam kurun waktu lima tahun saja.
Klub berjuluk Rossoneri itu sedang bolak-balik berurusan dengan regulasi Financial Fair Play. Keuangan yang tidak stabil, di mana pengeluaran tidak sebanding dengan pemasukan, membuatnya terancam gagal tampil di Liga Europa musim 2018/2019.
Mereka coba berbenah. Pada musim panas 2018 kemarin, dipimpin oleh Leonardo, Milan berupaya menekan pengeluarannya dengan melakukan pinjaman untuk beberapa sosok Gonzalo Higuain dan Tiemoue Bakayoko.
Advertisement
Sayang, performa yang tak kunjung membaik membuat Milan harus mengeluarkan uang lebih banyak pada bursa transfer Januari lalu. Sekitar 70 juta euro mereka keluarkan untuk memboyong Krzysztof Piatek dan Lucas Paqueta.
Pembelian itu terbilang cukup sukses. Milan sempat bertengger lama di peringkat empat dan sudah siap menerima tiket ke Liga Champions musim depan. Sayang, jelang penutupan musim, performanya turun drastis hingga harus finis di posisi lima.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Rugi Besar
Lagi-lagi gagal tampil di pentas Liga Champions, kerugian yang dialami Milan pun membengkak. Laporan dari salah satu media Italia, Corriere dello Sport, menyebutkan bahwa mereka rugi sampai 100 juta euro hanya untuk satu tahun ini saja.
Tentunya langkah menjual pemain harus segera dilakukan klub raksasa Serie A itu untuk menekan kerugian. Diyakini bahwa mereka harus mendapatkan sejumlah uang sebelum tanggal 30 Juni untuk menyeimbangkan neraca keuangannya.
Diketahui juga bahwa Milan sudah mengalami kerugian sejak tahun 2014 lalu. Pada saat itu, mereka rugi sebesar 91 juta euro. Kondisi pun kian memburuk, di mana Corriere dello Sport mencatat bahwa Rossoneri menelan kerugian 413 juta euro dalam lima tahun terakhir.
Dengan demikian, kemungkinan besar tak akan ada nama besar yang bisa didatangkan oleh Milan pada bursa transfer musim panas nanti. Bahkan, sejumlah pemain penting seperti Suso atau bahkan Piatek bisa saja dilepas demi menyeimbangkan neraca keuangannya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 Juni 2019 21:20
-
Liga Italia 8 Juni 2019 19:40
-
Liga Italia 8 Juni 2019 00:26
-
Liga Inggris 7 Juni 2019 13:20
-
Liga Italia 7 Juni 2019 05:25
Maldini Jadi Direktur Teknik, Kaka Yakin Masa Depan Milan Cerah
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...