Cutrone dan Ambisinya Meraih Scudetto Musim 2017/18

Cutrone dan Ambisinya Meraih Scudetto Musim 2017/18
Patrick Cutrone. (c) ACM

Bola.net - - Musim 2017/18 akan jadi musim yang bagus bagi penyerang muda AC Milan, Patrick Cutrone. Namun, ia akan merasa sangat bahagia jika mampu memberikan gelar scudetto di akhir musim.

Cutrone secara mengejutkan mampu menembus pilihan utama di lini depan Milan. Pemain berusia 19 tahun tersebut bermain apik sejak laga pramusim. Cutrone pun kini sudah mengemas empat gol dari enam laga resmi Milan.

"Apa yang akan membuat saya merasa bahagia di akhir musim? Memenangkan scudetto," tegas Cutrone dikutip dari Football Italia.

Cutrone mengakui bahwa sosok Vincenzo Montella menjadi aktor penting yang membuat karirnya melejit. Sebagai seorang penyerang, pelatih Milan tersebut mampu mengasah bakat yang dimiliki oleh Cutrone dengan pengalaman yang dimiliki.

"Montella telah mengajari saya banyak hal. Dia memberikan banyak masukan untuk saya tentang cara mencari ruang sebagai penyerang dan memposisikan diri sebagai di dalam kotak penalti," sambung Cutrone.

Sejauh ini, Cutrone tetap menyadari bahwa posisinya di lini depan Milan masih belum sepenuhnya aman. Ia harus bisa bersaing dengan para pemain yang baru dibeli dari bursa transfer seperti Nikola Kalinic dan Andre Silva.

"Jika tidak ada tempat untuk bertahan, saya akan dengan senang hati dipinjamkan. Tapi, prioritas saya saat ini adalah Milan," tutup Cutrone.