Dicemooh Fans Juve, Inilah Curahan Hati Giovinco

Dicemooh Fans Juve, Inilah Curahan Hati Giovinco
Sebastian Giovinco (c) AFP
Bola.net - Musim ini berjalan kurang menyenangkan bagi striker Juventus, Sebastian Giovinco. Pemain berusia 27 tahun ini kesulitan menembus skuat inti Bianconeri akibat ketatnya persaingan di lini depan. Saat dipercaya turun, penampilannya pun kerap tidak optimal dan sejauh ini baru membukukan dua gol dalam 19 laga di segala kompetisi.

Performa tidak stabil dari Giovinco rupanya membuat para suporter tidak puas, mereka bahkan kerap mencemooh sang pemain saat berlaga di kandang sendiri. Pelatih Antonio Conte bahkan sampai harus turun tangan untuk membela anak buahnya tersebut dari ejekan para fans.

Dalam wawancara bersama Tuttosport, pemain berjuluk The Atomic Ant ini mengungkapkan curahan hatinya soal cemoohan yang diterima dari para suporter.

"Tentu saya sedih mendapatkan cibiran seperti itu, namun itu bagian dari permainan. Saya harus bisa menerimanya dan terus melakukan yang lebih baik lagi," kata pria kelahiran Turin ini.

"Di ruang ganti, rekan-rekan saya mencoba menghibur dengan melontarkan lelucon. Saya bergaul dengan para senior yang sudah lebih berpengalaman, mereka tahu banyak karena sudah mengalami berbagai hal di sepanjang karir mereka."[initial]

  (tut/mri)