Criscito Ungkap Negosiasi Dengan Inter

Criscito Ungkap Negosiasi Dengan Inter
Domenico Criscito (c) AFP
- Bek kiri 29 tahun Italia Domenico Criscito mengungkapkan adanya negosiasi dengan Inter Milan. Namun, transfernya dari Zenit ke Giuseppe Meazza tidak pernah jadi kenyataan.


"Inter mengontak saya musim panas lalu, tapi saya dan Zenit memutuskan untuk terus bersama. Saya tidak menyesali pilihan tersebut," kata Criscito seperti dikutip Football Italia.


"Saya merindukan sepakbola Italia, tapi saya bahagia di sini. Saya berada di sebuah klub besar."


"Setiap tahun, selalu ada rumor tentang saya kembali ke Italia, tapi itu tak pernah terjadi. Di masa mendatang, saya ingin kembali ke Italia."


Akankah Inter mendekati Criscito lagi musim panas nanti? "Saya tidak tahu. Anda harus bertanya pada mereka," ujarnya. [initial]


 (foti/gia)