Cordoba Tinggalkan Jabatan Staff Belakang Layar Inter

Cordoba Tinggalkan Jabatan Staff Belakang Layar Inter
Ivan Cordoba. (c) GI
Bola.net - Mantan pemain bertahan Kolombia, Ivan Cordoba, memutuskan untuk meninggalkan jabatannya sebagai salah satu manajer tim Inter Milan.

Sosok berusia 38 tahun itu memutuskan untuk pensiun sebagai pemain di tahun 2012 usai bermain selama 13 tahun di Inter dan menjadi salah satu staff belakang layar di klub.

Inter mengkonfirmasi keputusan mundur Cordoba melalui pernyataan resmi yang mereka keluarkan belum lama ini:

"FC Internazionale dan Ivan Cordoba mengumumkan bahwa kedua belah pihak sudah setuju untuk mengakhiri hubungan kerja sama. FC Internazionale ingin mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya untuk sang pemain yang luar biasa dan juga telah menjadi pria yang hebat. Kami mengharap yang terbaik untuknya di masa depan."

Cordoba sempat menghantar Inter meraih gelar juara Liga Champions di musim 2009/10. [initial]

 (sm/rer)