Ciao! Milan Dipastikan Bakal Depak Stefano Pioli Akhir Musim Nanti

Ciao! Milan Dipastikan Bakal Depak Stefano Pioli Akhir Musim Nanti
Aksi Stefano Pioli di laga AC Milan vs inter Milan di laga pekan 33 Serie A 2023/24 di San Siro, Selasa (23/4/2024). (c) AP Photo/Luca Bruno

Bola.net - Manajemen AC Milan dikabarkan sudah memutuskan untuk mendepak Stefano Pioli dari San Siro pada akhir musim 2023/2024 ini.

Penunjukan Pioli awalnya disambut skeptis banyak pihak. Sebab sebelumnya ia tak punya catatan apik dalam menukangi sebuah tim.

Namun Pioli mampu membungkam mereka yang meragukannya. Ia sukses membantu Rossoneri kembali bermain di Liga Champions dan akhirnya membantu mereka memenangkan Scudetto lagi.

Sayangnya setelah itu, ia kesulitan membawa Milan tampil lebih baik. Performa Rossoneri labil dan kesulitan bersaing di pentas domestik, apalagi di Eropa.

1 dari 4 halaman

Milan Depak Pioli

Milan Depak Pioli

Pelatih AC Milan Stefano Pioli. (c) Alfredo Falcone/LaPresse via AP

AC Milan sempat dilaporkan bakal mendepak Stefano Pioli di akhir musim ini. Tapi kemudian ada rumor bahwa manajemen Rossoneri akan mempertahankannya setelah performa klub membaik.

Namun belakangan ini performa Milan kembali menurun. Alhasil mereka terdepak dari Liga Europa.

Milan juga tak bisa bersaing melawan Inter Milan dalam perburuan Scudetto. Justru Rossoneri menjadi batu pijakan Nerrazurri meraih gelar juara Serie A.

Inter jadi juara Liga Italia usai mengalahkan Milan 1-2 di San Siro pada pekan 33 Serie A pada Selasa (23/04/2024) dini hari WIB. Usai kekalahan itu, Fabrizio Romano mengabarkan bahwa manajemen Rossoneri telah memutuskan untuk mendepak Pioli.

"Stefano Pioli akan dipecat oleh dewan AC Milan pada akhir musim meskipun ada pernyataan publik setelah Derby. AC Milan sudah mencari manajer baru."

2 dari 4 halaman

Calon Pengganti Pioli

Calon Pengganti Pioli

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli (c) AP Photo/Luca Bruno

Lalu siapa saja kandidat pengganti Stefano Pioli di AC Milan? Ada sejumlah nama yang muncul sejauh ini.

Ada nama pelatih Barcelona, Xavi. Kemudian bos sporting Lisbon, Ruben Amorim.

Lalu ada nama pelatih Bayern Munchen, Thomas Tuchel. Pelatih Aston Villa Unai Emery juga disebut masuk bidikan Milan.

Pelatih muda Bologna, Thiago Motta, juga dikabarkan masuk incaran Milan. Ada pula eks pelatih Juventus dan Inter Milan, Antonio Conte.

3 dari 4 halaman

Jadwal Milan Berikutnya

Kompetisi: Serie A

Pertandingan: Juventus vs AC Milan

Stadion: Allianz Stadium

Hari: Sabtu, 27 April 2024

Kickoff: 23.00 WIB

Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita AC Milan terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Italia hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Serie A dan jadwal lengkap AC Milan di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.