Chiellini: Musim Legendaris Dengan Amunisi Baru

Chiellini: Musim Legendaris Dengan Amunisi Baru
Giorgio Chiellini (c) LightRocket
- termotivasi untuk menjadikan musim 2016/17 ini sebagai musim yang legendaris bagi mereka, yakni dengan menjuarai Liga Champions dan menorehkan rekor enam Scudetto beruntun di Serie A. Menurut bek Juventus Giorgio Chiellini, salah satu kuncinya adalah para amunisi baru yang didatangkan sepanjang musim panas.


Juventus memang telah kehilangan Paul Pogba. Namun, Juventus juga sudah mendapatkan pemain-pemain anyar berkualitas. Miralem Pjanic dan Gonzalo Higuain adalah dua di antaranya.


"Para rekrutan baru memberi kami motivasi untuk melakukan sesuatu yang legendaris musim ini dan bersaing di semua ajang," kata Chiellini seperti dikutip Gazzetta.


"Pemain-pemain baru itu ingin membuktikan diri bahwa mereka pantas dibeli Juve."


Secara khusus, Chiellini juga membela Higuain. Sempat dikritik karena dinilai kegemukan, Higuain mencetak gol kemenangan atas Fiorentina di giornata perdana. Chiellini percaya, Higuain akan jadi andalan di lini depan Nyonya Tua.


"Tak ada yang pernah meragukan kualitas teknis Pipita. Namun, pindah kota dan menyesuaikan gaya permainan memang bukan hal yang mudah."


"Dia sudah mengawalinya dengan baik dan telah memberikan komitmen 100 persen untuk tim. Para penyerang kami pasti akan banyak membantu kami," tegas Chiellini. [initial]


 (gaz/gia)