Chelsea Sepakat Perpanjang Masa Pinjaman Lukaku di Inter?

Chelsea Sepakat Perpanjang Masa Pinjaman Lukaku di Inter?
Duel para pemain di laga Inter Milan vs AS Monaco, uji coba pramusim 2022 (c) Inter

Bola.net - Raksasa Premier League Chelsea dikabarkan telah menyepakati perpanjangan masa pinjaman Romelu Lukaku di Inter Milan.

Lukaku pulang ke Chelsea pada musim panas 2021 lalu. Transfer ini mengejutkan karena ia sebelumnya mengaku betah di Inter Milan.

Setelah kembali ke Chelsea, Lukaku tak bisa mengulang performa apiknya seperti saat di Inter. Ia pun jadi sasaran kritikan dan cemoohan dari banyak pihak.

Lukaku kemudian mengambil langkah kejutan lagi. Ia balik ke Inter Milan dengan status pinjaman pada musim panas 2022 ini.

1 dari 4 halaman

Perpanjangan Masa Peminjaman Lukaku

Kini ada kabar yang mengejutkan lagi soal Romelu Lukaku. Sebelumnya ia dipinjamkan ke Inter Milan oleh Chelsea selama semusim saja.

Kini ada kabar bahwa Chelsea sepakat memperpanjang masa peminjaman Lukaku di Inter Milan selama semusim lagi. Gosip ini diungkapkan oleh The Sun.

Laporan itu menyebut bahwa Lukaku dianggap sebagai surplus di skuat Chelsea. Jadi pemain Belgia itu diizinkan terus bermain di Inter.

Laporan itu juga menambahkan ada kans Lukaku mungkin akan bertahan lebih lama lagi di Inter. Sebab Chelsea memburu penyerang baru.

2 dari 4 halaman

Kata Tuchel Soal Lukaku

Pelatih Chelsea Thomas Tuchel sebelumnya sempat berbicara soal masa depan Romelu Lukaku. Ia tak menutup kans bagi striker gempal itu untuk balik ke Stamford Bridge.

"Mengingat fakta bahwa ia [Lukaku] hanya dipinjamkan, tentu saja ada kemungkinan [kembali]," ujar Tuchel di laman resmi Chelsea.

"Saya tidak tahu bagaimana kemungkinannya, tapi bukan tugas saya memberikan pandangan soal ini. Memang ada kemungkinan itu [Lukaku kembali]," tutur Tuchel.

3 dari 4 halaman

Pengakuan Lukaku

Pengakuan Lukaku

Romelu Lukaku dan Presiden Inter Milan Steven Zhang. (c) Inter Milan Official Twitter

Romelu Lukaku sebelumnya membuat pengakuan soal keputusannya cabut dari Inter Milan ke Chelsea. Ia mengaku hal tersebut adalah sebuah kesalahan.

"Tantangan terbesar dalam karier saya ada di musim ini, di sini [Inter]. Saya pernah pergi. Itu sebuah kesalahan," tegasnya kepada Football Italia.

"Sekarang, saya senang bisa mengenakan jersey ini. Tim tahu apa yang perlu kami lakukan. Musim ini bakal jadi tantangan besar bagi kami dan kami harus terus menjaga itu," seru Lukaku.