Chelsea Punya Klausul Buy Back Tammy Abraham, Segini Nilainya

Chelsea Punya Klausul Buy Back Tammy Abraham, Segini Nilainya
Selebrasi Tammy Abraham usai mencetak gol di laga AS Roma vs Lecce, Coppa Italia 2021/22 (c) AP Photo

Bola.net - Direktur AS Roma, Tiago Pinto, mengonfirmasi kalau Chelsea punya klausul buy back dalam kontrak Tammy Abraham. Namun, dia menegaskan bahwa klubnya sama sekali tak khawatir dengan hal itu.

Thomas Tuchel tidak terkesan dengan aksi Abraham sejak ditunjuk sebagai manajer Chelsea. Alhasil, The Blues memutuskan untuk menjual Tammy pada bursa transfer musim panas lalu.

Tammy dijual ke AS Roma seharga 40 juta euro. Striker berusia 24 tahun tersebut sekarang menjadi andalan di lini depan tim asuhan Jose Mourinho.

Sejauh ini Tammy berhasil tampil impresif sepanjang musim 2021/2022. Dia sudah mencetak 17 gol dan membuat empat assist dalam 30 penampilan di semua kompetisi.

1 dari 3 halaman

Klausul Buy Back Tammy

Chelsea ternyata memasukkan klausul buy back dalam kesepakatan Tammy Abraham ke AS Roma. Dengan demikian, mereka bisa membawanya kembali ke Stamford Bridge di masa depan.

“Memang benar, klausul itu memang ada, tapi kami tidak khawatir," kata Tiago Pinto seperti dilansir Football Italia.

"Itu hanya berlaku mulai 2023, tapi saya tidak khawatir. Saya senang karena dia bermain bagus dan bisa menjadi lebih baik lagi.”

2 dari 3 halaman

Nilai Klausul Buy Back Tammy

Seperti diungkap oleh jurnalis Italia sekaligus pakar transfer, Fabrizio Romano, klausul buy back Tammy Abraham senilai 80 juta euro (Rp1,2 triliun). Namun klausul tersebut baru bisa diaktifkan pada Juni 2023.