
Bola.net - - CEO AC Milan Marco Fassone mengaku dirinya merasa cukup terkejut melihat Gennaro Gattuso sukses mengangkat performa skuat Rossoneri.
Gattuso tak punya rekor mentereng di sepanjang karir kepelatihannya. Maka tak heran apabila saat ia ditunjuk untuk menggantikan Vincenzo Montella, banyak yang meragukan kemampuannya.
Start Gattuso di Milan juga tidak terlalu bagus. Akan tetapi secara perlahan, ia bisa mengubah penampilan skuat Rossoneri. Anak-anak asuhnya mampu tampil dengan penuh semangat tiap kali bertanding.
Alhasil, Milan sekarang tidak terkalahkan dalam 12 pertandingan di semua ajang kompetisi. Rossoneri sekarang ada di posisi ketujuh klasemen Serie A dengan raihan 44 poin, terpaut tujuh angka dari Inter Milan yang ada di posisi empat.
Apa yang dicapai oleh Gattuso ini membuat Fassone mengaku cukup terkejut. Ia pun hanya bisa memuji pelatih berusia 40 tahun tersebut.
Marco Fassone
"Gattuso telah melakukan hal-hal sederhana yang mungkin akan dilakukan oleh seorang pelatih dengan pengalaman yang lebih banyak darinya," kata Fassone kepada Radio Anch'io Sport.
"Mungkin kami bahkan tidak menyangka akan hal ini dan kami hanya bisa mengangkat topi atas pekerjaannya. Saya juga harus mengucapkan selamat kepada (direktur olahraga Massimiliano) Mirabelli, yang mendorong saya untuk membuat pilihan ini," tuturnya.
Sementara itu saat ditanya apakah Milan bisa menembus empat besar di akhir musim ini, Fassone mengaku ia yakin Rossoneri bisa melakukannya. Ia yakin peluang itu terbuka bagi Suso dan kawan-kawan.
"Empat besar? Kita harus selalu percaya, karena di sepakbola Anda tidak pernah bisa mengatakan tidak pernah," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Februari 2018 22:38
Gelandang Muda City Ini Ternyata Begitu Memuja Legenda Milan
-
Liga Italia 25 Februari 2018 20:36
-
Liga Italia 24 Februari 2018 23:53
Gattuso Kaget Betapa Cepat Milan Berkembang setelah Ia Latih
-
Liga Eropa UEFA 24 Februari 2018 23:00
Direktur Milan Lempar Tantangan untuk Arsenal di Liga Europa
-
Liga Inggris 24 Februari 2018 19:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:25
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...