Capello Anggap Inter Akan Jadi Pesaing Terdekat Juventus

Capello Anggap Inter Akan Jadi Pesaing Terdekat Juventus
Romelu Lukaku dan Antonio Conte (c) AP Photo

Bola.net - Mantan pelatih AC Milan dan AS Roma Fabio Capello menilai Juventus masih sangat difavoritkan untuk meraih gelar Serie A musim ini. Namun, Capello melihat Inter akan menjadi pesaing terdekat Juve.

Tidak ada yang meragukan dominasi Juventus di pentas domestik belakangan ini. Si Nyonya Tua berhasil menyabet gelar Serie A selama delapan musim secara beruntun.

Pasukan Maurizio Sarri pastinya akan mencoba mempertahankan gelar Serie A mereka pada musim ini. Namun, Capello menilai persaingan di Serie A musim ini akan semakin ketat.

“Saya telah melihat semua pemain besar bermain sedikit, dan saya merasa ingin mengatakan bahwa Juventus tetap menjadi favorit besar untuk kejuaraan, mereka masih memiliki sesuatu yang lebih daripada yang lain. Tapi Inter semakin dekat,” kata Capello kepada Gazzetta dello Sport.

1 dari 2 halaman

Inter di Puncak Klasemen

Inter saat ini berada di puncak klasemen Serie A setelah dua kemenangan dalam dua pertandingan pembuka musim ini. Juventus dan Torino juga punya rekor yang sempurna di liga.

Tim asuhan Antonio Conte itu sudah memperkuat skuatnya pada musim panas ini. Mereka mendatangkan sejumlah pemain termasuk Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez.

Inter mampu meraih kemenangan dalam dua pertandingan awal Serie A melawan Lecce dan Cagliari. Kini Inter berada di puncak dengan koleksi enam poin bersama Juventus dan Torino.