Candreva Klaim Inter Layak Menang Atas Milan

Candreva Klaim Inter Layak Menang Atas Milan
Antonio Candreva (c) FC Internazionale

Bola.net - - Gelandang sayap Inter Milan, Antonio Candreva, mengklaim bahwa Nerrazurri sejatinya layak menang saat melakoni pertandingan derby della Madoninna lawan AC Milan.

Seperti yang diketahui, AC Milan dipaksa bermain imbang 2-2 oleh Inter Milan dalam laga lanjutan Serie A giornata 13 di San Siro, Senin dini hari WIB. Pertandingan ini berjalan dengan tempo cukup cepat sejak awal sampai akhir. Kedua tim saling jual beli serangan hingga menghasilkan pertandingan yang seru dan cukup keras.

Milan sempat unggul melalui dua gol . Akan tetapi Inter bisa menyamakan kedudukan melalui aksi Candreva dan Ivan Perisic.

Usai pertandingan tersebut, Candreva mengklaim bahwa Inter layak meraih kemenangan lawan rival sekotanya tersebut.

"Sebuah penampilan laga derby yang cukup baik dari kami, kami pantas meraih kemenangan dan meraih poin dengan layak," tutur Candreva pada Mediaset Premium.

Hasil imbang itu tak mengubah posisi Inter di klasemen secara signifikan. Mereka tetap berada di papan tengah tepatnya di posisi sembilan. Mereka mengoleksi 18 poin dari 13 pertandingan.

(medp/dim)