Calhanoglu Kembali ke Skuat Milan

Calhanoglu Kembali ke Skuat Milan
Hakan Calhanoglu (c) AFP

Bola.net - - AC Milan akan bertandang ke markas Bologna pada giornata 35 Serie A 2017/18, Minggu (29/4). Hakan Calhanoglu kembali ke skuat Milan.

Calhanoglu absen di laga sebelumnya, ketika Milan dikalahkan Benevento 0-1.

Calhanoglu kembali ke skuat untuk menghadapi Bologna di Renato Dall'Ara. Namun Alessio Romagnoli, Andrea Conti dan Lucas Biglia harus absen akibat cedera.

Milan diperkirakan akan turun di laga ini dengan formasi 4-3-3. Manuel Locatelli dan Riccardo Montolivo bakal bersaing untuk mengisi tempat Biglia.

Skuat Milan untuk menghadapi Bologna: A Donnarumma, G Donnarumma, Storari; Abate, Antonelli, Bonucci, Calabria, Gomez, Musacchio, Rodriguez, Zapata; Bonaventura, Calhanoglu, Kessie, Locatelli, Mauri, Montolivo, Torrasi; Borini, Cutrone, Kalinic, Andre Silva, Suso.