Butuh 2 Assist dalam 6 Menit? Paulo Dybala Siap Melayani

Butuh 2 Assist dalam 6 Menit? Paulo Dybala Siap Melayani
Pemain AS Roma, Paulo Dybala (c) Fabrizio Corradetti/LaPresse via AP

Bola.net - AS Roma menang 2-0 atas sang tamu Empoli di Stadio Olimpico pada pekan ke-21 Serie A 2022/2023, Minggu 5 Februari 2023. Paulo Dybala berkontribusi besar dengan dua assist-nya.

Roma menang melalui dua gol kilat di babak pertama. Gol-gol Roma diciptakan oleh Ibanez menit 2 dan Tammy Abraham menit 6.

Kedua gol Giallorossi ke gawang Empoli itu semuanya tercipta dengan sundulan dari tendangan sudut yang diambil Paulo Dybala di sisi kiri serangan Roma.

Meski hanya bermain selama 70 menit sebelum digantikan Edoardo Bove, kontribusi penyerang Argentina itu terbilang sangat besar, terutama dengan dua assist yang diciptakannya hanya dalam enam menit sejak kick-off babak pertama.

1 dari 7 halaman

Statistik Cemerlang Paulo Dybala vs Empoli

Main: 70 menit
Operan: 23
Akurasi operan: 83,3%
Crossing: 6
Crossing akurat: 4
Operan panjang: 1
Operan panjang akurat: 1
Operan berpeluang gol: 4
Assist: 2
Dribel sukses: 1
Dilanggar lawan: 3 kali
Tembakan: 2
Tembakan tepat sasaran: 1
Gol: 0
Rating WhoScored: 8,46

2 dari 7 halaman

2 Corner dari kiri oleh Dybala, 2 kali gawang Empoli jebol oleh Roma

3 dari 7 halaman

Butuh assist? Dybala siap melayani

4 dari 7 halaman

Ibanez dan Tammy Abraham tinggal nyundul aja

5 dari 7 halaman

Dybala menggendong Roma

6 dari 7 halaman

Sampe sakit pinggang keknya