Buru Kiper, Madrid-Barca Incar Pemain Asal Inggris

Buru Kiper, Madrid-Barca Incar Pemain Asal Inggris
Fraser Forster. (c) afp
Bola.net - Shot Stopper milik Celtic, Fraser Forster, disebut menarik minat dua raksasa La Liga sekaligus, Real Madrid dan Barcelona FC. Rumor tersebut dihembuskan media asal Inggris, The Sun.

Kiper asal Inggris itu tampil impresif bagi raksasa Skotlandia tersebut musim ini. Bahkan, ia sukses memecahkan rekor tak kebobolan di Liga tersebut.

Performa apik pemain berusia 25 tahun itu pun bahkan telah memikat hati Roy Hodgson. Forster pun akhirnya masuk dalam skuat Inggris dan melakoni debutnya dalam laga uji coba kontra Chile November lalu. Ia pun juga kembali dipanggil saat Three Lions melakoni laga uji coba kontra Denmark Rabu ini.

Barca dan Madrid sendiri sebelumnya memang disebut tengah sibuk mencari kiper anyar. Blaugrana sudah pasti kehilangan Victor Valdes di akhir musim ini sementara Los Blancos tampaknya secara perlahan sudah mulai menepikan Iker Casillas. [initial]

 (ts/dim)