Bukan PSG, Banega 99 Persen Kembali ke Spanyol

Bukan PSG, Banega 99 Persen Kembali ke Spanyol
Ever Banega (c) AFP

Bola.net - - PSG dikabarkan mencoba untuk menggoda gelandang Inter Milan, Ever Banega. Namun agennya menegaskan bahwa Banega 99 persen akan pergi ke Spanyol.

Masa depan Banega di Nerazzurri memang dikabarkan tak pasti setelah namanya disebut tak masuk rencana pelatih baru Luciano Spalletti.

"Banega 99 persen pergi ke Spanyol dengan angka yang lebih rendah dari 13 juta euro, harga yang banyak beredar di media dalam beberapa hari terakhir," ujar agennya, Marcelo Simonian kepada Tuttomercatoweb.

"Kesepakatan sudah tercapai," tambahnya.

Namun belum jelas apakah kepindahannya ke Spanyol itu untuk bergabung dengan Espanyol atau kembali ke Sevilla. Namun Sky Sport Italia mengklaim tujuannya adalah Sevilla dengan harga 9 juta euro.

Banega sendiri baru gabung Inter Milan pada musim panas lalu dengan gratis dari Sevilla. Namun dirinya gagal bersinar di Italia dan juga kabarnya tak masuk rencana masa depan Inter.

TMW mengklaim bahwa PSG telah bergabung dalam perburuan Banega setelah Marco Verratti kabarnya akan gabung dengan Barelona musim panas ini.