
Bola.net - Teka-teki klub mana yang akan diperkuat oleh Ivan Rakitic mulai menemui titik temu. Gelandang Barcelona itu diyakini akan pindah ke Inter Milan di bulan Januari nanti.
Rakitic diyakini akan menjadi salah satu pemain yang meninggalkan Barcelona di bulan Januari nanti. Ia merasa gerah setelah hanya menjadi penghangat bangku cadangan sejak awal musim kemarin.
Pemain Timnas Kroasia itu diberitakan sudah menjalin kontak dengan beberapa klub top Eropa. Namun nama Manchester United selalu diyakini menjadi klub yang paling berpeluang untuk mendapatkan tanda tangan sang gelandang.
Advertisement
Namun Sport mengklaim bahwa Rakitic punya pilihan lain di bulan Januari nanti. Sang gelandang diberitakan bakal pindah ke Inter Milan.
Mengapa Rakitic memilih Inter? Simak informasinya di bawah ini.
Tawaran Nyata
Laporan tersebut mengklaim bahwa Rakitic ingin merapat ke Inter setelah ia mendapatkan tawaran yang nyata dari Inter Milan.
Antonio Conte diberitakan sangat ingin merekrut Rakitic dari Barcelona. Ia percaya sang gelandang bakal menjadi kepingan yang hilang dari lini tengahnya saat ini.
Untuk itu ia sudah meminta manajemen Inter Milan mengontak Rakitic dan sang gelandang diberitakan tertarik dengan proyek yang dikerjakan Conte di Inter.
Mulai Negosiasi
Menurut laporan tersebut, peluang Rakitic pindah ke Inter Milan cukup terbuka lebar menjadi kenyataan.
Agen sang gelandang diberitakan sudah berada di Italia. Mereka mulai menegosiasikan nilai kontrak Rakitic selama di Inter Milan.
Saat ini memang proses negosiasi kedua tim masih berada di tahap awal, namun Rakitic dikabarkan cukup positif untuk melanjutkan karir di Italia.
Harga Mahal
Rakitic saat ini memiliki kontrak hingga tahun 2021 di Camp Nou.
Sang gelandang diyakini bakal dilepas dengan mahar sekitar 40 juta Euro saja di bulan Januari nanti.
(Sport)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Oktober 2019 19:57
Ketika Lionel Messi Bikin Seorang Sadio Mane Merasa Tersanjung
-
Liga Inggris 20 Oktober 2019 06:00
Jose Mourinho atau Pep Guardiola? Ini Pilihan Zlatan Ibrahimovic
-
Liga Spanyol 20 Oktober 2019 01:30
Senangnya Antoine Griezmann Bisa Diterima 'Geng Populer Barcelona'
-
Liga Spanyol 20 Oktober 2019 01:00
Penundaan El Clasico Untungkan Real Madrid, Bagaimana Reaksi Barcelona?
-
Liga Spanyol 20 Oktober 2019 00:30
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...