Buffon: Mungkin Ini Tahun Terakhir

Buffon: Mungkin Ini Tahun Terakhir
Gianluigi Buffon (c) AFP

Bola.net - - Gianluigi Buffon usianya sudah tidak lagi muda, 39 tahun. Buffon pun mengakui bahwa musim ini bisa jadi tahun terakhirnya sebagai pemain sepakbola. Meski begitu, ia masih punya motivasi yang besar.

Buffon memang diprediksi akan mengakhiri karir begitu musim 2017/18 usai. Hal ini sudah sesuai dengan masa kontrak Buffon bersama dengan . Event terakhir yang mungkin akan diikuti Buffon adalah gelaran Piala Dunia 2018 mendatang.

"Ya, bisa jadi ini adalah tahun terakhir bagi saya dan ini membuat saya benar-benar terpacu," ucap Buffon seperti dikutip dari Gazzetta dello Sport.

"Saya coba mengambil semua aspek spesial dari hal tersebut, semua pengalaman. Ketika Anda pergi ke suatu tempat dan Anda merasa untuk yang terakhir, Anda akan lebih menghargai kecantikannya dan ingin mengkristalkan emosi untuk selamanya," tandasnya.

Satu hal yang menjadi sorotan dalam musim terakhir Buffon tentu saja soal Liga Champions. Mantan kiper Parma ini sudah meraih segala trofi di pentas domestik bersama dengan Juve. Ia juga sudah memberi gelar juara untuk Italia.

Namun, karir Buffon masih belum lengkap karena belum mendapatkan gelar juara Liga Champions. Ia selalu gagal pada laga final, termasuk saat kalah dari Real Madrid pada musim lalu.

"Sekarang atau tidak sama sekali untuk Liga Champions? Tidak, Liga Champions selalu jadi motivasi untuk lebih baik dan menikmatinya dengan penuh emosional, seperti saat melawan pemain dan stadion tertentu," tutup Buffon.