Buffon: Juventus Yang Menyenangkan

Buffon: Juventus Yang Menyenangkan
Gianluigi Buffon. (c) AFP
Bola.net - Mental tim Juventus bisa disebut gontai usai terlempar dari Eropa tengah pekan kemarin, namun semua itu sepertinya sudah sirna ketika menang atas Lazio 2-0 pagi ini.

Gianluigi Buffon sang kapten mengaku menyadari hal itu, ia merasa senang akhirnya rekan-rekannya bisa meluapkan kekecewaan dengan menang di kancah domestik untuk semakin mendekatkan diri dengan Scudetto.

"Kami melakukannya dengan baik. Itu bukan sebuah permainan sederhana terlepas dari banyaknya pemain mereka yang absen," ucapnya sembari memuji perlawanan Lazio.

"Pekan ini sedikit terasa aneh, sejatinya kami layak mendapatkan lebih saat keluar dari Liga Champions, sesuatu yang mengejutkan ketika kami sanggup dominan malam ini."

Tiga poin dari Stadion Olimpico memungkinkan pasukan Antonio Conte untuk meregangkan jarak mereka dengan tim di tempat kedua Napoli dengan selisih 11 poin.[initial]

 (juve/lex)