Brutal! Dicap tak Profesional, Pemain Ini Diusir Mourinho dari AS Roma Pada Januari 2023

Brutal! Dicap tak Profesional, Pemain Ini Diusir Mourinho dari AS Roma Pada Januari 2023
Pelatih AS Roma, Jose Mourinho (c) AP Photo

Bola.net - Pelatih AS Roma Jose Mourinho menyebut salah satu pemainnya bersikap tidak profesional dan memintanya untuk cabut dari Olimpico pada Januari 2023 nanti.

AS Roma baru saja bertamu ke markas Sassuolo di pekan ke-14 Serie A 2022/2023, Kamis (10/11/2022) dini hari WIB. Pertandingan tersebut berlangsung dengan alot.

Gol baru tercipta pada menit ke-80. Gol ini dihasilkan oleh Tammy Abraham.

Namun Sassuolo kemudian bisa membalas lima menit kemudian melalui Andrea Pinamonti. Pada akhirnya pertandingan berakhir dengan skor 1-1 saja.

1 dari 5 halaman

Mourinho Emosi dan Merasa Dikhianati

Hasil tersebut sama sekali tak membuat Jose Mourinho senang. Ia emosi.

Ia mengatakan cukup senang dengan penampilan timnya secara keseluruhan. Namun Mourinho kesal dengan tindakan satu okum pemain yang dinilainya tak profesional sehingga merugikan timnya.

"Itu adalah tim yang ingin menang melawan lawan yang tangguh, saya menyesal bahwa upaya tim dikhianati oleh sikap salah satu pemain yang tidak profesional," katanya kepada DAZN.

"Sikap tidak profesional yang tidak adil kepada rekan satu timnya, itulah yang mengecewakan saya. Satu poin di luar kandang masih bukan hasil negatif dan saya senang dengan sikap umum skuat saya," ujar Mourinho.

2 dari 5 halaman

Diusir dari AS Roma

Para jurnalis yang hadir tentu saja merasa penasaran dengan identitas pemain yang dimaksud Jose Mourinho. Mereka kemudian bertanya siapa pemain yang dinilainya tak profesional itu.

Mourinho enggan menjawabnya. Ia kemudian justru membuat kejutan dengan mengusir pemain itu secara terbuka.

"Saya tidak akan memberitahu Anda. Saya memiliki 16 pemain di lapangan malam ini dan saya menyukai sikap 15 dari mereka. Pada bulan Januari, ia perlu menemukan klub lain untuk dirinya sendiri," tegas Mourinho.

3 dari 5 halaman

Siapa Pemain yang Diusir Mourinho?

Siapa Pemain yang Diusir Mourinho?

Rick Karsdorp (c) AFP

Jadi siapa pemain yang dicap tak profesional dan diusir oleh Jose Mourinho itu? Media-media Italia tentu saja saling berspekulasi.

Salah satunya adalah Corriere dello Sport. Mereka menyebut pemain yang diusir Mourinho itu adalah bek kanan AS Roma, Rick Karsdorp.

Di laga itu ia hanya bermain selama 65 menit saja. Ia digantikan oleh Zeki Celik.

Karsdorp kerap salah mengoper di pertandingan tersebut. Ia juga terlihat berhenti berlari tepat sebelum Andrea Pinamonti mencetak gol penyeimbang Sassuolo ke gawang Roma.

4 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan AS Roma

Jadwal Pertandingan AS Roma berikutnya:

Pertandingan: AS Roma vs Torino

Stadion: Olimpico

Hari: Minggu, 13 November 2022

Kickoff: 21.00 WIB