Brocchi: Seperti Lawan Roma, Lupakan Saja Coppa Italia

Brocchi: Seperti Lawan Roma, Lupakan Saja Coppa Italia
(c) AFP
- AC Milan akan menghadapi Juventus di final Coppa Italia 2015/16, Minggu (22/5). Pelatih Milan Cristian Brocchi mengingatkan pasukannya tentang satu hal.


Pada giornata pemungkas Serie A akhir pekan lalu, Milan main mengecewakan dan kalah 1-3 menjamu AS Roma. Brocchi tak mau itu terulang saat melawan Juventus nanti.


"Saya tak bisa menerima tim yang memakai seragam seprestisius ini bermain seperti di akhir pekan (melawan Roma). Sebuah skuat harus punya harga diri, semangat yang berbeda daripada ketika melawan Roma," kata Brocchi seperti dikutip Football Italia.


"Jika kami bermain di final Coppa Italia dengan spirit seperti itu, sebaiknya lupakan saja," tegasnya.


Milan finis peringkat tujuh di Serie A musim ini. Jalan satu-satunya bagi Milan untuk lolos ke Liga Europa musim depan adalah mengalahkan Juventus dan menjuarai Coppa Italia.


"Saya harap para pemain bisa tampil lebih baik. Final ini adalah kesempatan paling baik untuk melakukannya," pungkas Brocchi. [initial]


 (foti/gia)