
Bola.net - - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso angkat suara terkait dengan kritikan yang menimpa pemainnya, Leonardo Bonucci. Gattuso menilai Bonucci tidak pantas dikritik karena ia sudah memberikan yang terbaik bagi tim.
Pada musim panas lalu, Bonucci membuat seantero Italia gempar. 7 tahun membela Juventus, ia memutuskan untuk menyebrang ke rival Si Nyonya Tua AC Milan.
Didatangkan dengan harga mahal, Bonucci bisa dikatakan belum menunjukan dampak yang signifikan di pertahanan AC Milan. Alhasil ia sering mendapat kritikan dari berbagai pihak karena dinilai tampil tidak maksimal.
Leonardo Bonucci
Namun Gattuso tidak sependapat dengan pandangan itu, karena menurutnya Bonucci sudah bekerja dengan sangat keras bagi Milan. "Bonucci adalah pemain yang sangat penting bagi kami," ujar Gattuso kepada Soccerway.
"Dia adalah sosok pemimpin dalam tim ini. Dia selalu menjadi orang pertama yang mengambil tanggung jawab ketika kami melakukan kesalahan." tutup pelatih 39 tahun tersebut.
Bonucci sendiri tengah diisukan akan hengkang pada musim panas tahun depan. Ia disebut antara pergi ke Real Madrid atau ke Manchester City pada musim panas nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Desember 2017 19:47
-
Liga Italia 22 Desember 2017 16:29
-
Liga Italia 22 Desember 2017 16:28
-
Liga Italia 22 Desember 2017 15:30
-
Liga Italia 22 Desember 2017 10:39
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 09:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 08:59
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 08:41
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...