
Bola.net - - Pemain belakang Juventus, Leonardo Bonucci mengungkapkan bahwa dia mendedikasikan gol yang dia cetak ke gawang Napoli untuk keluarganya.
Awal musim ini memang bukan awal terbaik bagi Bonucci dalam mengawali kompetisi. Bek timnas Italia tersebut mendapatkan ujian berat terkait kondisi putranya, Matteo.
Bahkan dalam beberapa pertandingan, Bonucci terpaksa absen untuk menemani sang buah hati dan keluarganya.
Karena itu, saat mencetak gol ke gawang Napoli, Bonucci terlihat begitu emosional dan membuat gesture lewat jarinya sebuah tulisan M, L dan M yang menurutnya adalah persembahan untuk keluarganya.
"Selebrasi saya adalah penting bagi saya, karena ini telah menjadi waktu yang sulit. Saya berterima kasih kepada anak saya, istri saya, orang tua saya dan semua orang yang dekat dengan saya," ujarnya.
"Gol ini didedikasikan untuk anak saya, Matteo dan istri saya. Saya tak sabar untuk mencetak gol sehingga saya merayakan seperti ini. Itu adalah inisial dari dua anak saya dan istri saya. Itu semua untuk mereka," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 29 Oktober 2016 22:05
-
Liga Italia 29 Oktober 2016 20:00
-
Liga Italia 29 Oktober 2016 19:00
-
Liga Italia 29 Oktober 2016 18:00
-
Liga Italia 29 Oktober 2016 17:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...