Berti: Datangkan Verratti, Inter!

Berti: Datangkan Verratti, Inter!
Marco Verratti (c) AFP

Bola.net - - Mantan gelandang Inter Milan, Nicola Berti memberikan saran kepada Suning untuk mendatangkan Marco Verratti pada musim panas nanti.

Gelandang PSG itu memang sudah sejak musim panas lalu disebut-sebut ingin meninggalkan Paris. Terutama setelah kedatangan pelatih baru Unai Emery.

Beberapa klub yang disebut tertarik mendatangkan gelandang internasional Italia itu antara lain, Juventus, Real Madrid, Barcelona hingga Chelsea.

Dan baru-baru ini disarankan oleh Berti bahwa mantan timnya itu harus mendatangkan Verratti bila ingin kembali bersinar.

"Ini tergantung pada apakah tim lolos ke Liga Champions atau tidak," ujarnya kepada Gazzamercato.

"Ini terlalu dini juga, ini akan butuh waktu dan fans mengerti itu. Untuk tidak tetap seperti saat ini, ini akan butuh tiga rekrutan penting dan saya kira sudah bersiap untuk musim depan," sambungnya.

"Siapa yang akan saya datangkan? Verratti, bukan Geoffrey Kondogbia, yang saya tak menyukainya. Bila Suning punya uang, datangkan Verratti!" tandasnya.