Bernardeschi Pernah Bilang Tidak Akan Gabung Juve

Bernardeschi Pernah Bilang Tidak Akan Gabung Juve
Federico Bernardeschi. (c) AFP

Bola.net - - Federico Bernardeschi diketahui pernah berkata kepada rekannya, Marcos Alonso, bahwa ia tidak akan pindah ke . Namun, hal tersebut tidak terbukti karena ia baru saja menjadi pemain baru Juve.

Bernardeschi memang baru saja diperkenalkan sebagai pemain baru Juve. Pemain timnas Italia tersebut bergabung dengan klub asal Turin dengan nilai tebusan mencapai 40 juta euro. Kepergiannya sempat memicu kemarahan dari para fasn Fiorentina.

Alonso dan Bernardeschi tentu bukan sosok yang asing. Keduanya pernah bermain bersama, saat sama-sama masih membela Fiorentina. Alonso sendiri satu musim lebih dulu pindah dari Fiorentina sebelum Bernardeschi.

"Bernardeschi? Saat ia meneken kontrak baru, dia mengatakan bahwa dia tidak akan pernah pindah ke Juve. Tapi, Anda tidak pernah bisa mengatakan tidak dalam sepakbola," ucap Alonso dikutip dari Gazzetta.

"Hal yang sama juga terjadi pada Neto, tapi transfer Bernardeschi telah menimbulkan sebuah kegemparan. Saya tidak tahu apa dia akan disambut saat kembali, tapi saya tahu dia sekarang berada di klub yang bisa meraih juara," sambungnya.

Alonso sendiri melihat kepindahan sang rekan sebagai sesuatu yang wajar. Pasalnya, setiap pemain pasti punya ambisi untuk meraih hasil yang lebih baik dalam karirnya. Baginya, pilihan Bernardeschi bergabung dengan Juve adalah hal yang wajar.

"Mengatakan tidak untuk tawaran dari Juve adalah hal yang hampir bisa dikatakan mustahil," tandas Alonso.