Berlusconi Tetap Memilih El Shaarawy Ketimbang Cavani

Berlusconi Tetap Memilih El Shaarawy Ketimbang Cavani
Stephan El Shaarawy. (c) AFP
Bola.net - Silvio Berlusconi mengaku bahwa dirinya tetap lebih memilih Stephan El Shaarawy sebagai striker favorit ketimbang Edinson Cavani.

Cavani mengambil alih posisi top scorer Serie A dari tangan El Shaarawy usai mencetak hat-trick ke gawang AS Roma. Akan tetapi, hal tersebut belum mampu mengalahkan pesona the little Pharaoh di mata mantan Perdana Menteri Italia.

"Saya sangat kagum terhadap El Shaarawy. Jadi saya akan memilih dia," jawab Berlusconi saat ditanya siapakah pemain pilihannya di antara dua striker tersebut.

Meski begitu, presiden AC Milan ini juga mengakui bahwa Cavani adalah pemain yang hebat. Ia juga yakin bahwa pemain asal Uruguay tersebut akan mampu membuat Napoli menjadi tim yang diperhitungkan di kancah Serie A.

Saat ini, striker 25 tahun tersebut telah mengemas 16 gol hingga pekan ke-19 Serie A, unggul dua gol dari torehan gol El Shaarawy. (foti/bgn)