Berlusconi Samakan Balotelli Dengan Apel Busuk

Berlusconi Samakan Balotelli Dengan Apel Busuk
Mario Balotelli. (c) AFP
Bola.net - Orang nomor satu Rossoneri AC Milan Silvio Berlusconi membuang jauh-jauh ide mendatangkan Mario Balotelli ke San Siro.

Berlusconi merasa tak membutuhkan tipikal pemain seperti striker Manchester City tersebut, bahkan Silvio punya analogi yang cukup unik atas hal itu.

"Ballotelli adalah apel busuk, yang mana bisa menjangkit orang lain dan setiap ruang ganti yang ada, termasuk juga Milan," ucapnya.

Ayah dari Barbara Berlusconi itu mengaku tak mau berjudi dengan menggamit pemain hebat namun tak punya pribadi yang tepat. (tri/lex)