Berlusconi Menentang Pendapat Blatter

Berlusconi Menentang Pendapat Blatter
Kevin-Prince Boateng. (c) AFP
Bola.net - Presiden Silvio Berlusconi menyetujui tindakan para pemain AC Milan yang meninggalkan lapangan kala menghadapi Pro Patria pada sebuah laga persahabatan.

Kevin-Prince Boateng memimpin rekan-rekannya di Milan untuk meninggalkan lapangan kala mendapat perlakuan rasis dari suporter lawan.

TIndakan tersebut ternyata mengundang perhatian presiden FIFA Sepp Blatter. Ia pun berpendapat bahwa hal itu merupakan tindakan yang salah dalam melawan rasisme.

Akan tetapi, Berlusconi berpendapat lain. Menurutnya itu adalah suatu sikap yang benar. Malahan presiden Rossoneri ini memberikan selamat atas keberanian para pemainnya tersebut.

"Saya memiliki pandangan yang berbeda. Pada kenyataannya, saya berterima kasih dan memberikan selamat kepada pemain saya atas keputusan mereka untuk meninggalkan lapangan pada laga persahabatan di Busto Arsizio. Ini adalah tindakan tidak beradab yang harus dihentikan, orang-orang tidak boleh membiarkan hal seperti ini terjadi," tandas mantan perdana menteri Italia tersebut.

Lebih lanjut Berlusconi menjelaskan bahwa tindakan Milan tersebut adalah contoh dari pelajaran dalam sepakbola. Seharusnya semua orang meniru apa yang dilakukan Milan guna menghindari gambaran negatif terhadap Italia. (it/bgn)