Berlusconi Masih Percaya Pada Inzaghi

Berlusconi Masih Percaya Pada Inzaghi
Silvio Berlusconi. (c) afp
Bola.net - Presiden AC Milan, Silvio Berlusconi, dan wakilnya yakni Adriano Galliani, dikabarkan masih menaruh kepercayaan pada Filippo Inzaghi untuk melatih Rossoneri walau sebelumnya tim tersebut meraih hasil kurang memuaskan dalam tiga laga.

Milan sempat menunjukkan performa menjanjikan dengan meraih dua kemenangan beruntun di awal musim ini. Namun, di laga ketiga mereka tumbang kontra Juventus di San Siro. Setelah itu, di dua laga berikutnya Rossoneri hanya bisa bermain imbang kontra Empoli dan Cesena.

Walau masih di awal kompetisi, hal itu tentu dianggap cukup mengkhawatirkan bagi klub sebesar Milan. Bahkan, usai laga kontra Cesena itu muncul selentingan kabar yang mempertanyakan masa depan Inzaghi di San Siro.

Namun, menurut laporan dari Corriere della Sera, masa depan Inzaghi di Milan masih aman-aman saja. Mereka menyebut bahwa Galliani sempat mendiskusikan masa depan sang pelatih itu dengan Berlusconi via telepon. Hasilnya? Keduanya masih sepakat untuk memberikan pelatih 41 tahun itu kesempatan untuk duduk di kursi pelatih lebih lama lagi.

Di laga selanjutnya, Inzaghi akan memimpin Rossoneri menjamu Chievo pada 5 Oktober mendatang. [initial]

 (foti/dim)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR