Berlusconi Diharap Terus Dukung Mihajlovic

Berlusconi Diharap Terus Dukung Mihajlovic
Demetrio Albertini (c) Ist
- Demetrio Albertini berharap Silvio Berlusconi terus memberikan dukungan pada Sinisa Mihajlovic meski rapornya saat ini bersama AC Milan kurang memuaskan.


Di awal musim ini, Berlusconi melakukan pembenahan yang cukup signifikan pada skuat Milan. Selain mendatangkan sejumlah pemain baru, ia juga mendatangkan pelatih anyar, Mihajlovic, untuk menggantikan Filippo Inzaghi.


Sayangnya, Mihajlovic gagal menunjukkan bahwa racikan taktiknya pantas diacungi jempol. Milan tak bisa tampil konsisten dan lini belakang Rossoneri mudah dibobol lawan. Bahkan muncul kabar bahwa Berlusconi berniat untuk segera menyingkirkannya sebelum musim ini berakhir. Namun sebelum niatan tersebut benar-benar dilaksanakan oleh orang nomor satu di San Siro tersebut, Albertini muncul dan mencegahnya melakukan itu.


Ia mengakui bahwa sejauh ini polesan Mihajlovic memang kurang memuaskan. Namun ia berharap Berlusconi terus bersabar dan memberikan dukungan sepenuhnya pada pelatih asal Serbia tersebut.


"Mihajlovic? Mari mulai dengan asumsi bahwa Berlusconi adalah pemilik klub ini, jadi ia yang akan menentukan masa depannya. Tak ada satupun dari kita yang tahu apa isi kepalanya," ujar Albertini pada Tuttosport.


"Terkadang ia memberikan motivasi, kadang tidak. Ia mendukungnya atau ia menempatkannya di ujung tanduk. Meski demikianm, saya tak bisa menilai dari luar apa yang dipikirkan oleh sang Presiden dan pihak klub. Namun dari sudut pandang saya, ketika Anda memilih seseorang dan memulai sebuah proyek, Anda harus percaya pada proyek itu dan bekerja samanya dengan gigih," terangnya. [initial]


 (tut/dim)