Berat! Milan Makin Sulit Angkut Botman dari Lille

Berat! Milan Makin Sulit Angkut Botman dari Lille
Sven Botman (kiri) melindungi bola dari kejaran Kai Havertz di laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Lille vs Chelsea di Stade Pierre-Mauroy, Kamis (17/03/2022). (c) AP Photo

Bola.net - Kans AC Milan untuk merekrut Sven Botman dari Lille sepertinya akan makin menipis setelah sang defender dikabarkan diminati juga oleh PSG.

Milan sudah mengincar Botman sejak pertengahan musim lalu. Rossoneri berusaha mendatangkannya setelah Simon Kjaer cedera.

Tapi Milan gagal memboyongnya ke San Siro saat itu. Pasalnya Lille enggan melepasnya di tengah musim.

Milan akhirnya berusaha untuk memboyongnya pada musim panas 2022 ini. Rossoneri pun sempat disebut berpeluang besar merekrut bek Belanda tersebut.

1 dari 3 halaman

Manchester United Ikut Kejar Botman

AC Namun Milan kemudian mulai mendapatkan hambatan demi hambatan. Padahal sebelumnya ada kabar bahwa Sven Botman sudah siap merapat ke San Siro.

Hambatan pertama datang dari Newcastle. Mereka ngebet juga untuk mendatangkan Botman.

Hal ini tampaknya membuat Lille ragu melepas Botman ke Lille. Mereka sepertinya menunggu untuk mendapatkan penawaran terbaik.

Akan tetapi kemudian muncul satu nama lagi yang mengincar Botman yakni Manchester United. MU juga sedang butuh asupan bek baru karena akan ditinggal beberapa pemainnya pada musim panas ini.

2 dari 3 halaman

PSG Kini Ikut Incar Botman

Kini muncul lagi satu hambatan bagi AC Milan. Pasalnya peminat Sven Botman bertambah lagi.

Milan kini harus bersaing dengan klub sultan dari Prancis, PSG. Kabar ini disampaikan oleh 90min.

Laporan itu juga menyebut bahwa PSG sudah membuka komunikasi dengan pihak Lille. Mereka disebut berharap bisa bergerak cepat mengalahkan Milan maupun MU.

Untuk harga PSG jelas tak punya masalah. Mereka sepertinya punya sumber dana tak terbatas.