Berardi Siap Reuni Dengan Di Francesco di Roma

Berardi Siap Reuni Dengan Di Francesco di Roma
Domenico Berardi (c) ist

Bola.net - - Penyerang Sassuolo, Domenico Berardi siap untuk melakukan reuni dengan matan pelatihnya Eusebio Di Francesco di Roma. Demikian diklaim oleh agennya.

Penyerang Sassuolo tersebut sejak beberapa tahun belakangan memang telah menjadi incaran beberapa klub besar Eropa. Mulai Juventus hingga Inter Milan disebut sangat tertarik dengan bakatnya.

Namun baru-baru ini diklaim oleh agen Berardi, Simone Seghedoni bahwa kliennya itu akan sangat merasa terhormat untuk kembali bekerja sama dengan Eusebio Di Francesco yang di Roma.

"Kami sangat menghormati Di Franesco, jadi harus berterima kasih kepadanya secara pribadi dan profesional," ujarnya kepada Rete Sport.

"Berardi tak pernah menyesali apapun, karena dia menulis kisahnya dengan Sassuolo dan berniat untuk terus menjalaninya. Tak ada penyesalan. Banyak klub mengincarnya di musim panas ini, dan presiden Giorgio Squinzi menaikkan harga yang diminta," sambungnya.

"Bila ada kesempatan untuk bekerja sama dengan Di Francesco di masa depan, itu akan menjadi sebuah kehormatan. Tapi Berardi bangga bermain untuk Sassuolo," tambahnya.

"Saya rasa tak layak membahas ini lagi. Di Francesco mengagumi Berardi dan banyak tim yang tertarik padanya. Pintu tak tertutup bagi siapapun," tandasnya.