Bendtner Absen Hingga Tiga Bulan

Bendtner Absen Hingga Tiga Bulan
Bendtner ditandu keluar lapangan. (c) AFP
Bola.net - Cedera yang dialami Nicklas Bendtner ternyata cukup parah. Striker timnas Denmark ini ternyata harus absen hingga dua atau tiga bulan ke depan.

Bendtner terpaksa harus ditandu keluar usai mengalami cedera pada laga Juventus kontra Cagliari Kamis dini hari pada ajang Coppa Italia.

Hasil tes pun menunjukkan bahwa cedera yang dialami Bendtner pada tendon paha kirinya cukup mengkhawatirkan. Pemain 24 tahun ini harus beristirahat hingga tiga bulan ke depan.

Hal ini tentu saja merupakan masalah yang cukup serius bagi Bianconeri. Pasalnya, mereka dipaksa harus bergerak aktif pada bursa transfer Januari mendatang guna mencari striker yang mampu menggantikan peran pemain yang dipinjam dari Arsenal tersebut.

Akan tetapi, tim asal kota Turin ini masih memiliki kabar gembira yang datang dari Arturo Vidal. Gelandang asal Cile ini tidak mengalami cedera serius hanya mendapatkan memar pada lutut kanannya. (foti/bgn)