Benatia Yakin Juventus Akan Finis di Puncak

Benatia Yakin Juventus Akan Finis di Puncak
Mehdi Benatia (c) AFP

Bola.net - - Bek , Mehdi Benatia mengaku sangat optimis dengan kinerja Juventus musim ini. Benatia percaya Juve akan bisa menjalani masa sulit pada Maret dan April tahun depan.

Juventus mengawali musim ini di Serie A dengan cukup lambat. Meski tidak seburuk dua tahun lalu, namun Juve kesulitan memuncaki klasemen Serie A sampai saat ini. Memauki giornata 18, Juventus masih berada di peringkat dua, terpaut satu poin dari Napoli yang berada di puncak.

Benatia menilai Napoli dan Roma akan tetap menjadi pesaing berat Juve sampai akhir. Tapi Benatia percaya Juve akan bisa memenangkan persaingan itu nantinya.

"Kami harus tetap di jalur kemenangan kalau ingin Scudetto. Kami harus menjaga gawang kami agar tak kebobolan karena kami juga punya penyerang yang piawai mencetak gol," terang Benatia kepada JTV.

"Napoli akan tetap menjadi saingan kami sampai akhir, saya juga melihat Roma sudah bermain dengan baik. Dua tim itu memiliki sesuatu yang lebih dibanding Inter. tapi mereka semua punya tim yang solid. Pada Maret dan April, ketika banyak pertandingan besar digelar, saya yakin Juve akan menang dan bisa berada di puncak," imbuhnya.

Benatia sendiri musim ini menjadi pilihan utama di Juventus musim ini. Setelah kepergian Leonardo Bonucci ke AC Milan, Benatia dan Chiellini memang menjadi duo pilihan Allegri.