Beckham Percaya Milan Akan Kembali Masuki Era Keemasan

Beckham Percaya Milan Akan Kembali Masuki Era Keemasan
AC Milan. (c) AFP

Bola.net - - David Beckham percaya AC Milan akan bisa memasuki era keemasan mereka dalam waktu dekat.

Milan menggebrak bursa transfer musim panas ini dengan membeli tak kurang dari 11 pemain baru. Beberapa di antaranya termasuk nama besar di dunia sepakbola, seperti Leonardo Bonucci dan juga Andre Silva, yang disebut Cristiano Ronaldo sebagai penerusnya di Portugal.

Namun demikian, Rossoneri tengah berada dalam tekanan. Meski belum terkalahkan di Eropa, mereka sudah dua kali kalah di Serie A, masing-masing atas Lazio dan Sampdoria - membuat posisi manajer Vincenzo Montella tersudut.

Meski begitu, Beckham, yang pernah membela Milan di 2009 dan 2010, mengatakan ia optimis dengan proyek yang dibangun klub.

David BeckhamDavid Beckham

"Selalu ada perubahan terjadi di semua klub di seluruh dunia dan Milan sudah meraih begitu banyak sukses dalam beberapa tahun sebelumnya," tutur Beckham, dalam sebuah even Adidas di kota mode, menurut Goal International

"Tentu saja ketika ada perubahan, semuanya akan ikut terpengaruh. Mereka sekarang punya pemilik baru, manajer baru, pemain baru, namun fans mereka tetap sama, mereka bergairah, mereka masih ingin meraih sukses dan akan meraih itu."

"Saya selalu disambut hangat di sini. Saya selalu merasa seperti di rumah ketika berada di Milan, jadi ini tempat yang istimewa. Saya mencintai Milan, sudah lama sekali sejak saya ada di sini terakhir kali."