Bayern Luncurkan Tawaran Fantastis Untuk Cuadrado

Bayern Luncurkan Tawaran Fantastis Untuk Cuadrado
Juan Cuadrado (c) AFP
Bola.net - Ambisi raksasa Bundesliga, Bayern Munich untuk memperkuat timnya menyambut musim anyar semakin nyata. Terbaru, Die Roten dikabarkan telah memberikan tawaran fantastis untuk memboyong Juan Cuadrado dari Fiorentina.

Dilansir La Nazione, Chairman Bayern, Karl-Heinz Rummenige sudah mengontak petinggi La Viola, Andrea Della Valle untuk membicarakan kemungkinan transfer Cuadrado.

Tak tanggung-tanggung, FC Hollywood disebut siap menggelontorkan dana mencapai 42 juta euro untuk menebus buy-out clause sayap asal Kolombia tersebut.

Meski demikian, Cuadrado dikabarkan enggan menerima pinangan Bayern karena ia lebih memilih menuju Barcelona untuk bermain dalam satu tim bersama Lionel Messi.

Cuadrado tampil impresif sepanjang musim lalu. Performa apiknya berlanjut di ajang Piala Dunia 2014 di mana ia menyumbang satu gol dan empat assist untuk mengantar Kolombia melaju hingga fase perempat final. [initial]

 (naz/pra)