Barzagli: Vucinic Sudah Kosongkan Loker dan Berpamitan

Barzagli: Vucinic Sudah Kosongkan Loker dan Berpamitan
Mirko Vucinic (c) AFP
Bola.net - Mirko Vucinic telah sangat dekat dengan pintu keluar dari Juventus di bursa transfer Januari ini. Upaya barter dengan gelandang Internazionale, Fredy Guarin memang telah dipastikan gagal, namun hal tersebut tak lantas membuat rumor kepergian striker Montenegro ini lenyap.

Hal tersebut diperkuat oleh pernyataan difensore Juve, Andrea Barzagli. Pemain Timnas Italia ini menyatakan bahwa Vucinic telah berpamitan dan mengemasi barang-barangnya dari markas Bianconeri.

"Mirko sudah mengosongkan lokernya dan kami semua sudah mengucap salam perpisahan. Ia adalah bagian penting dalam tim selama dua setengah musim," kata pemain 32 tahun ini.

Meski demikian, Barzagli dan rekan-rekan juga siap menyambut Vucinic kembali dengan tangan terbuka seandainya yang bersangkutan tidak jadi pindah, "Jika ia kembali ke Vinovo, tentu kami akan menerimanya kembali."

Dibeli dari AS Roma di musim panas 2011 silam, Vucinic menjadi bagian penting bagi skuat Juve yang menjuarai Serie A dua tahun beruntun. Ia total telah mengemas 26 gol dalam 89 penampilan di segala kompetisi.[initial]

 (rai/mri)