Balotelli: Saya Akan Ubah Sikap Saya

Balotelli: Saya Akan Ubah Sikap Saya
Mario Ballotelli dan Nicolas Spolli (c) AFP
Bola.net - Penyerang AC Milan tersebut bersikeras bahwa ia akan bekerja keras untuk mengontrol emosinya di lapangan. Balotelli juga membantah rumor bahwa ia akan hengkang dari San Siro.

Mario Balotelli belakangan ini dikaitkan dengan isu rasisme yang melibatkan dirinya dengan defender Nicolas Spolli pada saat pertandingan Catania versus AC Milan minggu lalu.

"Dibandingkan dengan masa lalu, banyak hal yang berubah...Saya akan mencoba untuk mengubah sikap saya tetapi saya akan bertahan disini", Ujar Balotelli.

"Saya selalu mengingat kehangatan para penggemar AC Milan ketika saya bergabung ke tim ini", imbuh Balotelli.

Mario Balotelli juga mengomentari para pelatih yang pernah mengasuhnya seperti Roberto Mancini, Jose Mourinho, dan Masimilliano Allegri. Balotelli mengatakan bahwa sosok Mancini seperti ayahnya sendiri sedangkan Jose Mourinho merupakan motivator yang baik dan Allegri seperti sahabat. [initial]


  (bola/han)